ADAB BEPERGIAN BAGI MUSLIMAH
Makin mudahnya sarana dan alat transportasi dewasa ini menjadi alasan bagi banyak wanita bepergian ke luar daerah tanpa didampingi mahram, dengan alasan jarak tempuh yang dekat/lama perjalanan yang singkat. Memang sekarang kita bisa menempuh perjalanan terjauh di muka bumi ini hanya dengan satuan hari atau jam. Namun demikian, seiring dengan kemudahan yang dikaruniakan Allah swt kepada kita, tidaklah lantas membuat kita mengabaikan adab-adab safar (bepergian) yang telah dituntunkan syariat.
Lalu bagaimanakah adab ketika bersafar???
1. Disunnahkan berpamitan lebih dulu bagi orang yang hendak pergi.
Disunnahkan untuk berpamitan kepada keluarga, kerabat dan saudara-saudaranya. Berkata Ibnu Abdil Barr –rahimahullah-: “Jika salah seorang dari kalian keluar bersafar maka hendaklah ia berpamitan kepada saudaranya, karena Allah swt menjadikan pada doa mereka barakah.”
Berkata Asy-Sya`bi –rahimahullah-: “Sunnahnya jika seseorang datang dari safar untuk mengunjungi saudaranya dan menyalaminya, kemudian jika ia hendak bersafar adalah mendatangi mereka dan berpamitan serta mengharapkan doa mereka.”
2. Dibencinya safar sendirian & dilarang bagi wanita safar tanpa ada mahram
Hadits Abdullah bin ‘Amr bin Al-‘Ash r.a, berkata: Rasulullah saw bersabda:
“Yang bersafar sendirian maka temannya adalah syaithan, dan yang bersafar hanya berdua maka temannya adalah syaithan, dan yang bersafar bertiga maka dia yang dinamakan bersafar.”
Keharusan wanita safar disertai mahram malah dianggap mengekang kebebasan wanita. Padahal jika kita mau menyadari, aturan ini justru hendak menjaga serta melindungi kehormatan wanita. Lebih-lebih di masa sekarang.
عَن أبِي هُرَيرَةَ رَضِي اللهُ عَنهُ قَالَ:قَالَ رَسُولُ اللهُ صَليَّ اللهُ عَلَيهِ وَ سَلَّمَ: لا يَحِلُّ لإمرَأةٍَ تؤمِنُ بِاللهِ وَ اليَومِ الأَخِرِ تُسَافِرُ مَسِيرَةًََ يَومٍ وَ لَيلَةٍ إلأ مَعَ ذِي مَحرَمٍ عَلَيهَا ، مُتَفَقٌ عَلَيهِ
Artinya : Dari Abu Hurairah ra.,ia berkata: Rasululloh SAW.,bersabda: "Tidak halal bagi seorang wanita yang beriman kepada Alloh dan hari akhir untuk bepergian yang memakan waktu sehari semalam kecuali bersama mahramnya."(mutafaqun'alaih)
.
عَن اِبنِ عَبَّاسٍ رَضِي الله عَنهُمَا أنََّهُ سَمِعَ النََّبِي صَلَّي اللهُ عَلَيهِ وَ سَلَّمَ يَقُولُ : لايَخلُوَنَّ رَجُلٌ بإمرَأةٍ الّا ومَعَهَا ذُو مَحرَمٍ وَلا تُسَافِرُالمَرأةُ الّا مع ذِي مَحرَمٍ فَقَالَ لَهُ رَجُلٌ، فَقَالَ لَهُ رَجُلٌ: يَا رَسُولَ اللهِ إ،َّ إمرَأتِي خَرَجَت حَاجَةً، وَإنِّي اكتُتِبتُ فِي غَزوَةٍ كَذَا وَ كَذَا ؟ قَالَ: إنطَلِق فَحُجَّ مَعَ إمرَأتِكَ ، مُتَفَقٌ عَلَيهِ
Artinya : Dari Ibnu Abbas ra.,bahwasannya ia mendengar Rasululloh SAW. bersabda : "Janganlah sekali-kali seorang pria melepas seorang wanita kecuali dengan mahromnya." Ada seorang pria bertanya: "Wahai Rasululloh, sesungguhnya istriku pergi untuk berhaji, aku telah tercatat untuk mengikuti perang ini dan itu." Beliau bersabda : "Pergilah kamu dan berhajilah bersama istrimu." (mutafaqun 'alaih).
3. Berdoa ketika bersafar
Ibnu Umar ra meriwayatkan, bahwa Rasulullah saw jika telah di atas onta untuk pergi safar, beliau bertakbir sebanyak 3x. kemudian berdoa:
“Maha Suci Allah yang telah menundukkan semua ini bagi kami padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya. Dan sesungguhnyalah kepada Rabb kami, kami akan kembali ” ( QS. Az-Zukhruf: 13-14).
Ya Allah, sungguh kami memohon kepada Engkau dalam safar ini kebaikan dan ketaqwaan, dan amalan-amalan yang Engkau ridhai. Ya Allah, berilah kemudahan bagi kami dalam safar kami ini, dekatkanlah jaraknya bagi kami sesudahnya. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kesulitan dalam safarku dan pemandangan yang menyedihkan, dan dari kembalian yang buruk pada harta dan keluargaku”
Dan apabila beliau kembali dari safar beliau mengucapkan kembali doa tersebut dan menambahkannya dengan ucapan:
“ Sebagai orang-orang yang kembali, bertaubat dan beribadah, lalu kepada Rabb kami, kami memuji “.
Sumber:
1. http://id.islam.wikia.com/wiki/Adab/bepergian
2. http://fataulislami.blogspot.com/2011/08/skripsi-request-from-salamah.html
0 komentar:
Posting Komentar
Tafadhol antum / antunna mengkomentari posting di atas. Syukron.