Headline Mading (Maret 2011)

Be An Extraordinary Muslimah

Apa sih Extraordinary Muslimah?

Extraordinary muslimah, kalo untuk ukuran zaman sekarang nih ya, “Kuliah Sukses, Ibadah OK, Organisasi lancaaar”. Pokoknya “sukses dunia akhirat” deh, Habluminallah dan Habluminannas-nya gak usah diragukan lagi. Tapi apa bisa semudah itu?

Biar semua imbang, perlu banget yang namanya management waktu.

1. Jangan Pernah menangguhkan apa yang bisa diselesaikan hari ini atau malah sekarang ini juga.

2. Buat skala prioritas dalam 4 kuadran, pilah-pilih mana yang penting-mendesak, penting-tidak mendesak, tidak penting-mendesak, dan tidak penting-tidak mendesak.

3. Fokus pada hasil.

4. Buat timeline, letakkan ditempat strategis yang sering dilihat.

5. Bersikap Tegas.

Ada saat dimana kita harus tegas menolak segala yang menganggu kita menyelesaikan tugas.

6. Jadwalkan waktu rileks

Ini nih yang simple tapi penting. Hindari stress karena aktivitas yang berlebihan.

Tapi jangan lupa yaaaa, segala aktivitas yang kita lakukan harus berlandaskan lillahita’ala J

Keutamaan Ilmu

Amalan ibadah yang berpahala paling besar :(Al hadits)
1. Menuntut ilmu syar’i (dien/agama)
2. Berjihad di jalan Allah SWT.

A. Pengertian
bahasa :
1. lawan kata dari jahil (bodoh)
2. mengetahui sesuatu sampai dengan hakikatnya.

istilah : sesuatu yang turun dari langit ke bumi dari Allah SWT. kepada nabi Muhammad SAW. berupa al qur’an dan as-sunnah ataupun ilmu-ilmu syariat yang disimpulkan dari keduanya.

B. Orang yang berilmu
mufrod (tunggal) : Alim
jamak (plural) : Ulama’